PERANCANGAN SISTEM KENDALI DENGAN ENERGI SURYA DI DUSUN BARAK II MARGOLUWIH SEYEGAN SLEMAN

Evrita Lusiana Utari, Ikhwan Mustiadi, Yudianingsih Yudianingsih

Abstract


Kebijakan otonomi menuntut pemerintah daerah untuk memberdayakan potensi alam sebagai modal pembangunan. Potensi wisata dari lingkup kota, kabupaten, hingga yang terkecil yaitu desa, mulai dipasarkan demi meningkatkan lapangan kerja, meningkatkan pendapatan, serta mendukung perkembangan usaha kecil di daerah masing – masing. Wilayah yang memiliki potensi wisata yang cukup besar salah satunya adalah Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta. Salah satu Desa  yang memiliki keistimewaan wisata alam, budaya, dan agro adalah Dusun Barak II Margoluwih yang terletak di Kecamatan Seyegan. Desa Margoluwih. Di desa ini memiliki sumber daya alam yang melimpah yang dimanfaatan salah satunya untuk pertanian. Daerah yang berjauhan ini menjadi hambatan apabila terjadi pemadaman listrik. Sehingga sistem kendali penerangan selama ini hanya menggunakan listrik dari PLN. Oleh karena itu  muncul gagasan untuk memberikan Pelatihan Perancangan Sistem Kendali Penerangan agar dapat membantu masyarakat dalam pengenalan sistem kendali penerangan tanpa menggunakan listrik yang berguna untuk menerangi daerah-daerah yang sulit terjangkau aliran listrik. Agar dapat membantu manakala terjadi pemandaman aliran listrik dari PLN. Tujuan dari pengabdian kepada masyakat ini agar dapat menambah wawasan masyarakat terutama dalam peningkatan ilmu pengetahuan dan teknologi di masyarakat terutama tentang sistem kendali  penerangan dengan menggunakan energi surya

Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.35842/jpdb.v6i2.253

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.

http://garuda.ristekdikti.go.id/journal/view/17284

Jurnal Pengabdian Dharma Bakti
Kampus I Universitas Respati Yogyakarta

Jl. Adi Sucipto Km. 6,3 Depok, Sleman, Yogyakarta

Email: dharmabakti@respati.ac.id

View My Stats

Indexed by:

Scolar Medika Crossref